Balikpapan Produksi Benih Ikan Lele 1.7 Juta / Bulan
Produksi bibit benih ikan lele di Balikpapan mencapai 1,7 juta
setiap bulannya.
perolehan ini menempatkan ikan lele sebagai baromoeter
usaha budidaya.
“Produksi bibit ikan lele Balikpapan sudah menjadi barometer di
Kaltim bila disinambungkan dengan Rumah Pangan Lestari (RPL) sangat
cocok karena telah didukung bibit ikan lele lokal,” ujar Ketua Asosiasi
Pembudidayaan Lele Seluruh Indonesia Kota, Hermansyah dalam sebuah
kesempatan Kamis (6/6).
Dia berharap, Pemkot juga berperan membentuk sistem pengolahan agar produksi bernilai ekonomis tinggi.
“Seperti pengolahan keripik lele dan lainnya,” kata, lanjutnya. Tak
cuma itu, intervensi pemerintah juga diperlukan. Guna melindungi petani
lele dan menahan harga yang lebih ekonomis dari segi pakan lele, edukasi
proses pembudidayan serta pemasaran produksi benih ikan lele termasuk
serapan di pasar.
Dijelaskan Hermansyah, ada 22 petani yang melakukan budidaya bibit
ikan lele. Hebatnya lagi, jutaan benih tersebut sudah menjangkau
berbagai wilayah di Kaltim. Antara lain Kota Bontang hingga Kabupaten
Paser. Penetrasi yang cukup luas, sambungnya lantaran harga yang
dibandrol petani, cukup terjangkau. Belum lagi kualitas benih lele para
petani yang menurut dia, terbukti lebih baik.
“Tingkat mortalitasnya lebih baik ketimbang didatangkan dari pulau
Jawa, karena memang sudah sesuai dengan kondisi di sini,” urainya
meyakinkan. Soal harga, berkisar Rp200 per benih. “Harga ikan lele masih
fluktuatif, akan lebih baik kalau memang bisa bersaing untuk menarik
minat warga mengkonsumsi ikan lele,” tutupnya.
Sebelumnya, Kepala Perwakilan Kantor Bank Indonesia (KPw-BI), Tutuk
SH Cahyono yang tergabung dalam Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID)
menegaskan, ikan lele masuk dalam daftar komoditas yang akan dikembangan
melakui program RPL.
“Karena ikan lele pengelolaannya relatif mudah. Sementara komoditas lainnya, diakuinya perlu persiapan,” ucapnya belum lama ini.
RPL merupakan program gabungan yang dibidani Tim Pengendali Inflasi
Daerah (TPID) untuk menumbuhkan budaya produktif di masyarakat dengan
memanfaatkan lahan di sekitar pekarangan yang bisa dipergunakan untuk
kegiatan produktif. Komoditas seperti cabai, sayuran dan ikan akan
menjadi prioritas RPL.
Program ini diyakini mampu meredam inflasi apalagi budaya produktif
yang tercipta dari gerakan tersebut digadang-gadang mampu menurunkan
tingkat kemiskinan, meningkatkan daya beli dan menjaga kestabilan harga
pangan lantaran bisa memenuhi kebutuhan rumah tangga, memperoleh
pendapatan tambahan dari hasil rumah pangan lestari yang berujung pada
peningkatkan ekonomi.
Syaratnya, program ini berjalan berkesinambungan agar dampaknya bisa
dirasakan secara berkelanjutan. RPL lahir setelah gerakan penanaman cabe
secara massal ditingkat masyarakat berbagai lapisan dianggap sukses. (Sumber : Balikpapan Pos)
Home »
info perikanan dan kelautan
» Balikpapan Produksi Benih Ikan Lele 1.7 Juta / Bulan
Balikpapan Produksi Benih Ikan Lele 1.7 Juta / Bulan
Posted by fery sumanto
Posted on 15.35
with No comments
Written by : Your Name - Describe about you
Forum ABATA GROUP penyedia benih ikan air tawar bibit gurame,lele,nila,ikan mas/tombro,karper,bawal dan patin dari ukuran kuku sampai jempol melayani pengiriman di seluruh indonesia melalui cargo pesawat -081328030055.
Join Me On: Facebook | Twitter | Google Plus :: Thank you for visiting ! ::
0 komentar:
Posting Komentar